Peralihan Transaksi ke MiAccount

Berbagai transaksi kini dapat dilakukan secara online melalui MiAccount, efektif 7 November 2022, Customer Service Manulife Indonesia akan membantu peralihan ke MiAccount. Registrasikan diri Anda sekarang melalui mi-account.manulife.co.id/registerInformasi Selengkapnya.

Selengkapnya
Peralihan Transaksi ke MiAccount

Berbagai transaksi kini dapat dilakukan secara online melalui MiAccount, efektif 7 November 2022, Customer Service Manulife Indonesia akan membantu peralihan ke MiAccount. Registrasikan diri Anda sekarang melalui mi-account.manulife.co.id/registerInformasi Selengkapnya.

Selengkapnya
Memastikan
Lewati ke konten utama Lewati ke konten notifikasi
Back

Manajemen

Ke Wing Siu (Nigel Ke)

Ke Wing Siu (Nigel Ke) ditunjuk sebagai Presiden Komisaris PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia sejak Januari 2018. Sebelumnya Nigel menjabat sebagai Komisaris sejak tahun 2009.

Saat ini, Nigel menjabat sebagai Senior Managing Executive Officer and Chief Financial Officer, Japan. Sebelumnya, Nigel memegang beberapa posisi penting di Manulife Asia dengan jabatan terakhir sebagai Chief Risk Officer & Head of Global Product & Insurance Risk. Nigel yang merupakan warga negara Australia ini, juga pernah menjabat berbagai posisi penting di perusahaan asuransi internasional salah satunya sebagai Chief Financial Officer di ING Life, Jepang.

Nigel memiliki lebih dari 20 tahun pengalaman di bidang asuransi, keuangan, dan pengelolaan risiko di Asia dan Australia. Nigel menyelesaikan gelarnya di bidang Matematika dari University of Southampton.

Kai-Ping Calvin Chiu

Calvin menjabat sebagai Presiden Komisaris PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia sejak 1 Januari 2023. Sebelumnya, Calvin telah menjabat sebagai Komisaris PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia sejak April 2019.

Sebelum bergabung dengan PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia, Calvin telah bersama Manulife selama lebih dari 10 tahun, saat ini menjabat sebagai Head of Asia Retirement for Manulife Asset Management. Sebelum memegang jabatan ini, Calvin bertanggung jawab atas kompensasi eksekutif, yakni program kompensasi untuk Divisi Investasi Manulife di Toronto, Kanada.

Dengan pengalaman hampir 20 tahun di industri jasa keuangan termasuk manajemen aset dan pensiun, asuransi jiwa, bank dan konsultan, Calvin memiliki pengetahuan yang kuat mengenai kesehatan finansial sebuah perusahaan. Pengalamannya pada level eksekutif dan pada peran tata kelola juga menjadikannya mampu untuk membangun strategi, menetapkan tujuan bisnis, dan memberikan nasihat dan pengawasan tata kelola.

Calvin meraih gelar Honors Bachelor of Mathematics in Actuarial Science dari University of Waterloo, Canada pada tahun 1999.

Enwei Yu

Enwei menjabat sebagai Komisaris PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia sejak 1 Januari 2023.

Sebelum bergabung dengan PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia, Enwei telah bersama Manulife selama lebih dari 12 tahun, dan saat ini menjabat sebagai Head of Asia, Global ALM, di Hong Kong. 

Dengan pengalaman hampir 20 tahun di industri jasa keuangan termasuk asset liability management, Enwei memiliki pengetahuan yang kuat mengenai keuangan dan aset manajemen sebuah perusahaan. 

Enwei meraih gelar Master of Business Administration dari York University, Schulich Business School pada tahun 2005. 

Drs. Suyoto

Drs. Suyoto adalah Komisaris Independen PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia sejak tahun 2006.

Saat ini Drs. Suyoto adalah anggota aktif dari Badan Pengawas ISEA (Indonesia Senior Executives Association) suatu organisasi yang beranggotakan para profesional eksekutif senior dari berbagai bidang dan disiplin ilmu yang bertujuan untuk memastikan penerapan tata kelola perusahaan yang baik (Good Corporate Governance/GCG) pada industri asuransi di Indonesia.

Sebelumnya, Drs. Suyoto juga pernah menjabat sebagai Chief Executive Officer dari Yayasan Artha Bhakti yang dimiliki oleh Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK).

Drs. Suyoto berperan aktif sebagai anggota tim penguji Penilaian dan Kepatutan bagi Direksi dan Dewan Komisaris yang rutin diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan menjadi mitra kerja regulator dalam penyusunan berbagai peraturan, terutama yang berkaitan dengan penerapan GCG.

Beliau mendapatkan gelar Master of Economics dari Vanderbilt University, Nashville, Tennessee pada tahun 1983.

Adie Poernomo Widjaya

Adie adalah Komisaris Independen PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia sejak Mei 2018.

Adie adalah seorang profesional yang memiliki pengalaman lebih dari 40 tahun di industri jasa keuangan, khususnya dalam asuransi jiwa. 

Adie merupakan salah satu pendiri Manulife Indonesia dan telah menjadi bagian dari perusahaan sejak didirikan pada tahun 1984, dengan jabatan terakhir sebagai Direktur pada tahun 2010. Setelah Manulife Indonesia, beliau bergabung dengan perusahaan asuransi jiwa lain sebagai Wakil Presiden Direktur sampai dengan tahun 2016. Beliau secara aktif terlibat dalam beberapa proyek manajemen strategis perusahaan tersebut.

Adie berperan aktif di beberapa organisasi keuangan nasional dan mengambil bagian dalam beberapa diskusi dalam perancangan perundang-undangan, ketenagakerjaan, perpajakan, dan regulasi serta pelaksanaan Program Jaminan Sosial Kesehatan Nasional.

Adie meraih gelar Sarjana Ekonomi dari Universitas Brawijaya dan pernah mengikuti Manulife Officer Leadership Program di University of Toronto, Kanada.